klarifikasi prof sarlito dan penolakannya terhadap gmc

Oleh : Kurniawan tri Saputra

MEMANG TIDAK SEMUANYA BISA DIJELASKAN SECARA ILMIAH, NAMUN SEGALA YANG ILMIAH  PASTI BISA DIJELASKAN DENGAN MUDAH

Saat sesuatu itu keluar dari keilmiahan, maka hanya wahyu (agama) yang bisa menjawab…

Saat agama membenarkan berarti benar, dan saat agama menayalahkan berarti salah.

Dan jika agama tidak menerangkan berati itu PALSU

………………………………………………………….

 

Baca lebih lanjut

Menentang “Dahsyatnya Otak Tengah”

Buku ini adalah Buku sakti.”

(Haryanto, Dahsyatnya otak tengah, hal 6)

Kita akan membahas buku yang sangat “Dahsyat” berjudul “Dahsyatnya otak tengah”. Kenapa Dahsyat? Buku ini begitu dipercaya dan dijadikan rujukan oleh banyak sekali artikel, website, dan buku buku “aktivasi otak tengah” yang bermunculan di Indonesia meskipun berasal dari sumber yang “tidak ada” (tidak dijelaskan/dicantumkan). Tanpa sekali pun mengkritisi validitas keterangan dalam buku ini, banyak buku dan artikel yang mengutip buku tersebut dan justru terkesan mem’validkan’ segala hal tentang otak tengah dari buku tersebut. Bisa dibilang, dari semua fenomena aktivasi otak tengah, buku ini menjadi sumbernya, menjadi sentralnya….atau kata orang Betawi, biang keroknya.

Dahsyatnya Otak Tengah

Dahsyatnya Otak TengahJadikan anak anda CERDAS saat ini juga

Penulis : Hartono Sangkanparan

Tahun terbit : 2010

Penerbit: Visi Media, Jakarta

Baca lebih lanjut

Pengujian Aktivasi Otak Tengah (IRiS vs Gensol)

Fenomena Aktivasi Otak Tengah telah sampai pada taraf yang mengkhawatirkan. Sebuah lembaga menawarkan puluhan manfaat luar biasa dari pelatihan singkat bertarif jutaan termasuk sesuatu yang selalu mereka banggakan: kemampuan amembaca dengan mata tertutup (kendati selalu dipungkiri sebagai bonus semata). Dan pada akhirnya kami berpendapat bahwa ini bukan lagi dalam tataran harmless nonsense tapi sudah mulai menjadi dangerous delution. Jika aktivasi otak tengah memang mampu membuktikan apa yang mereka tawarkan, sudah saatnya ini menjadi revolusi sains dan penemuan yang bisa mengubah dunia. Namun apa yang kami temukan semakin memperkuat dugaan bahwa Aktivasi otak tengah hanyalah delusi massal (jika tidak bisa dikatakan sebagai penipuan beromset ratusan juta). Apapun itu, kebenaran harus segera diungkap. Saatnya IRiS turun tangan.

Bermula dari postingan saya di kaskus yang menawarkan 3,5 juta untuk siapapun anak hasil AOT yang bisa membaca dengan mata tertutup, pada akhirnya ada lembaga yang cukup percaya diri (atau cukup bodoh dan ignorance?) untuk menjawab tantangan tersebut. Kendati demikian cukup aneh ketika sayembara (yang sempat mencapai nilai ratusan juta karena ada donatur yang menawarkan toyota avanza) yang dibuka sejak 10 juli 2009 dan ditutup pada 10 oktober 2009 baru dijawab oleh salah satu lembaga baru pada pertengahan november. Sementara itu ada ratusan siswa yang tercatat di Musium Rekor Indonesia sebagai pemecah rekor bersepeda dengan mata tertutup terbanyak di indonesia (dan di dunia tentu saja). Diantara ratusan siswa itu tidak adakah yang tertarik dengan uang puluhan juta?

Baca lebih lanjut

FALLACIES (SESAT PIKIR) Nomor 1

by. Gustom

Logika yang meloncat (jumping to logical conclusion)

Adalah argumen yang didasarkan pada fakta yang belum terbuktikan (argumen 1), namun dicarikan argumen dari teori atau pendapat yang relatif tidak dipertanyakan (argumen2,3,dst). Seringkali argumen (fakta pokok) tidak berhubungan dengan teori/keterangan penjelas. Artinya beragam penjelasan logis baru dikembangkan dengan berdasarkan pada (suatu yang dianggap) fakta, namun berangkat dari fakta yang belum terbuktikan. Sehingga teori atau kesimpulan 2 menjadi tidak berlaku untuk kasus ketika argumen 1 tidak terbuktikan. Namun seringkali teori penjelas berangkat dari hal-hal yang secara normatif dianggap benar, atau kebenarannya seringkali tidak dipertanyakan (aksioma). Kesimpulannya adalah argumen 2,3 dan 4 yang relatif benar tidak secara otomatis membuat argumen 1 menjadi benar. Jadi hindari mendiskusikan teorinya, jika fakta yang diteorikan belum jelas.

Metode penggunaan :

Dikembangkan untuk membangun teori dari sebuah fenomena, misalnya:

Baca lebih lanjut

Pengujian Aktivasi Otak tengah ke 3 (IRiS vs siswa AJI)

Pada tanggal 11 Januari bertempat di Foodcourt Subha galeria mall, terselenggara pengujian non resmi antara IRiS dengan salah satu siswa AOT. Siswa yang diuji telah memiliki jam terbang demo yang sangat tinggi dan tampil beberapa kali di stasiun TV lokal. Video dokumentasi dari pengujian ini menjadi arsip IRiSd an hanya diperuntukkan bagi internal IRiS dan yang berkepentingan.

 

Laura (Nama samaran) dikenalkan lewat salah seorang mahasiswa psikologi UII kepada kami dan pada akhirnya diatur pengujian dengan menawarkan hadiah 3,5 juta jika sang anak terbukti mampu membaca dengan mata tertutup.Pengujian dilakukan pukul 19:30 malam hari dan setelah mendiskusikan tekhnik pengujian, segera dipasangkan penutup mata pada sang siswa. Selam hampir 20 menit penutup mata TIDAK berhasil dipasangkan kepada subjek karena subjek selalu mengintervensi dan menolak kami menurunkan pnutup mata untuk memastikan tidak ada celah pada penutup mata. Subjek mulai menangis dan mengkhawatirkan apabila tebakannya salah. Rekan rekan IRiS mencoba menenangkan dan meyakinkan bahwa tak ada dari kami yang bermaksud jahat dan satu satunya niat kami hanya memastikan subjek tidak mampu mengintip, namun sepertinya justru inilah yang paling ditakuti subjek sehingga akhirnya menangis dan meolak beberapa kali melakukan pengujian. Rekan rekan dari IRiS tidak mencoba memaksa dan menyatakan bahwa pengujian hanya akan dilakukan jika sang anak benar benar siap.

Baca lebih lanjut

MEMBONGKAR AKTIVASI OTAK TENGAH: Penemuan terbesar di DUNIA atau PENIPUAN TERBESAR di Indonesia?

Berawal dari Thread Tentang
MEMBONGKAR AKTIVASI OTAK TENGAH di KASKUS
yang berdasarkan testimoni kaskuser sudah membuka banyak mata, informasi informasi yang terkumpul akhirnya tersusun menjadi sebuah buku berikut. Disebut ini adalah kasus besar yang terbongkar berawal dari kasus seperti kasus Ramaditya beberapa waktu lalu.JUDUL: MEMBONGKAR AKTIVASI OTAK TENGAH. Penemuan terbesar di DUNIA atau PENIPUAN terbesar di INDONESIA?
Penerbit: Galangpress
Penulis : Arif Yulian
Tebal : 150 halaman
Harga: Rp.30.000,-

Baca lebih lanjut

AKTIVASI OTAK TENGAH DALAM TINJAUAN ILMIAH

dikutip dari faktailmiah

Rabu, 8 September 2010 – Kemarin waktu penulis berjalan di depan kampus pasca sarjana IPB, penulis terhenti sejenak melihat sebuah spanduk besar berjudul aktivasi otak tengah.

Apakah ini hasil aktivasi otak tengah?

Baca lebih lanjut

BEBERAPA REAKSI ATAS FENOMENA AKTIVASI OTAK TENGAH

by Muhammad Iril

1. Kalangan Pengusaha

Peluang Bisnis yang sangat bagus nih….

Banyak anak2 TUHAN yang terlibat aktif dalam Bisnis ini. Keuntungannya memang Menggiurkan. Bayangkan, setiap peserta AOT GMC dikutip 3,5 juta (di beberapa kota malah 4 juta) untuk Pelatihan yang hanya selama 2 hari. Selain keuntungan Materi, hal ini bisa dipahami mengingat pemegang Hak Franchise GMC Indonesia sendiri (Sdr. Donny Satya) sebelumnya termasuk orang yang Aktif dalam Pelayanan Menhood Movement. Sehingga kenalan2nya banyak anak2 TUHAN juga. Hal itulah yg menyebabkan jaringan penyebarannya dikuasai orang2 Kristen. Bahkan salah seorang rekan saya yg pernah aktif Pelayanan bersama saya & sekarang memegang Franchise GMC di salah satu kota malah menyatakan dengan jelas kepada saya : “Ada Baiknya Kuasa atau Kekuatan seperti ini berada di-tangan anak2 TUHAN, daripada jatuh ke tangan anak2 yang bukan Kristen”. Ia menyatakan tentang “KUASA/KEKUATAN”. Kuasa/Kekuatan apa yg sedang ia bicarakan Baca lebih lanjut

Tantangan 15 juta yang mampu membaca dengan mata tertutup

dikutip dari sini
Tim Kaskuser Pencari Fakta Aktivasi Otak Tengah menawarkan total 15 juta bagi siapapun yang mampu membuktikan kemampuannya membaca dengan mata tertutup!!

15 juta tersebut berasal dari:
– 10 juta – wezs (Bandung)
– 3,5 juta – VirKill (yogyakarta)
– 1,5 juta – fitidinubi (jakarta)
Baca lebih lanjut

PETISI NASIONAL : STOP AKTIVASI OTAK TENGAH

Meningkatnya kegiatan berazaz bizniz yang mengatasnamakan kegiatan ilmiah demi pendidikan dan masa depan anak-anak Indonesia berupa kegiatan yang dilakukan sekelompok orang berupa kegiatan Aktivasi Otak Tengah, serta dipublikasi dapat memberikan hasil anak menjadi jenius, sementara itu kegiatan ini terus berlanjut sekalipun sudah banyak orang yang melakukan protes,

maka demi masa depan anak-anak Indonesia, kami menyatakan bahwa: \

Baca lebih lanjut